REVIEW REVAMP HANABI MOBILE LEGENDS OKTOBER 2022

Posted in,
Image by : Yunoya Media

Setelah sekian lama Hanabi akhirnya kembali di Revamp oleh Moonton pada bulan Oktober nanti.

Mobile Legends telah memposting desain dan menampilkan perubahan yang telah dibuat. Dan sepertinya dari tampilan yang terlihat, Hanabi tidak lagi memakai masker wajah seperti biasanya.

Berbicara tentang Hanabi, Hanabi merupakan seorang wanita ninja yang mendapatkan kekuatan ninja-nya dari seorang supreme grandmaster klan Scarlet Shadow. Di umurnya yang masih terbilang cukup muda ini dia bisa menerima semua ajaran dari sensei-nya itu dengan baik. Hanabi seperti memiliki bakat alami serta kemampuan yang berada di atas rata-rata temannya.

Di dalam gameplaynya Hanabi merupakan hero dengan tipe Marksman di Mobile Legends. Walaupun begitu Hanabi termasuk sebagai Marksman terkuat, karena memiliki Damage yang sangat sakit ketika melancarkan serangan dan memantulkannya terhadap musuh yang berada di sekitar. 

AWAL MULA DILAKUKAN REVAMP

Image by : Mobile Legends

“Scarlet flower yang tumbuh menjadi pemimpin scarlet sect”

Moonton berfokus pada perubahan skill Hanabi pada episode preview sebelumnya.

Hanabi telah membuktikan popularitasnya pada vote “Reforge Your Legend” sebelumnya. Dan Moonton telah mencoba untuk merealisasikan tema “Pertumbuhan” pada Revamp Hanabi, menunjukan bahwa dia bukan hanya seorang ninja dengan potensi luar biasa, tetapi juga seorang pemimpin dari Scarlet Sect.

KONSEP DESAIN

Image by : Mobile Legends

Berdasarkan tema “Pertumbuhan”, Moonton telah membuat beberapa proposal desain, menentukan kekuatan dan status Hanabi sebagai seorang pemimpin.

WARNA PADA KARAKTER

Image by : Mobile Legends

Motif berwarna merah dan hitam pada Hanabi sepertinya memiliki kesan yang sangat baik di antara para Player. Maka Moonton hanya melakukan penyesuaian kecil pada skema warna aslinya.

Moonton juga menyesuaikan tata letak dan rasio dari komponen utama Hanabi, untuk membuat tampilan visualnya lebih proposional dan teratur.

SENJATA HANABI

Image by : Mobile Legends

Pada desain baru Hanabi senjatanya “Higanbana” juga telah ditingkatkan.

Desain baru Higanbana menampilkan elemen yang lebih asimetris, yang memberikan kesan visual yang lebih tajam di Battlefield.

GAYA RAMBUT HANABI

Image by : Mobile Legends

Untuk gaya rambut akhirnya Moonton membuat beberapa perubahan pada gaya rambutnya. Sekarang bagian yang terurai di ujung rambutnya telah tersisir rapi, selaras dengan kesannya sebagai seorang pemimpin yang dewasa dan handal.

Setelah Hanabi mengalami semua perubahan ini, namun jati dirinya tetap tidak akan pernah berubah. Dia tidak membenci masa lalunya, tetapi belajar darinya, yang membuatnya bertumbuh menjadi dirinya saat ini yaitu Scarlet Flower yang luar biasa.

Jadi itulah informasi seputar Review Revamp Hanabi Mobile Legends 2022 yang akan hadir di bulan Oktober mendatang.

Stay tuned terus di levelsatu.com untuk dapetin info seputar game menarik lainnya. 

Jangan lewatkan update-an kita selanjutnya ya. 

Salam sehat selalu 😀

Posted in, , ,

No commentsadd one

Speak Your Mind

Your email address will not be published. Required fiels are marked "*".
Copyright © 2024 - All rights reserved. Built on WeCodeArt Framework.