BEFORE WE LEAVE: MEMBANGUN DUNIA SENDIRI

Posted in
Video by : Nintendo

Before We Leave merupakan sebuah video game City Builder Casual/Pembangunan Kota, yang dimana kalian akan ditugaskan untuk membangun kembali peradaban dunia setelah terjadinya kiamat. Akan ada banyak bangunan dan teknologi dari dunia lama yang bisa diperbaiki atau dimanfaatkan serta digunakan energinya untuk kehidupan selanjutnya. 

Game City Builder dengan tema Post Apocalyptic ini menawarkan permainan yang mudah dan santai.

Di dalam gameplay-nya, kalian bisa dengan bebas membangun kota, rumah, pemukiman warga, gedung gendung tinggi, tempat bekerja, atau bahkan beberapa pabrik-pabrik besar. 

Image by : store.steampowered.com

Setiap dataran tanah di dalam game ini akan dibatasi dengan garis berbentuk hexagon, dan kalian dapat membangun jalanan atau berbagai macam bangunan di atasnya. 

Untuk mekanisme permainannya, setiap bangunan yang kalian dirikan, akan memberikan keuntungan atau kerugian jika dibangun berdekatan dengan bangunan yang lain, misalnya jika kalian membangun rumah, dan rumah-rumah tersebut ditaruh secara berdekatan, maka jumlah dan batas populasi akan bertambah. 

Image by : store.steampowered.com

Selain itu juga jika tempat pekerjaan seperti penebangan pohon, sumur, atau ladang ditempatkan di dekat pemukiman maka laju produktivitas dan hasilnya pun akan bertambah, namun kerugiannya di sini adalah jika pemukiman terlalu padat dan tanpa adanya hiasan atau pohon-pohon yang membuat area lingkungan menjadi sejuk, maka orang-orang akan mudah mengalami stress. 

Di dalam game ini juga terdapat skill tree yang bisa diambil dari perpustakaan, fungsi dari skill tree tersebut adalah menambah element progressing dan meningkatkan kemajuan peradaban yang ada, Semua skill bisa diambil jika poin sudah memenuhi kebutuhan.

Image by : store.steampowerd.com

Selain itu di sini kalian juga bisa pergi dan mengkolonisasi pulau lain yang ada di bumi atau bahkan pergi ke planet lain di luar angkasa, tugas pertama yang harus dilakukan jika kalian ingin pergi ke pulau lain adalah kalian harus memperbaiki kapal rusak yang biasanya ada di pinggir pantai, dan untuk pergi ke planet lain, kalian akan menemukan roket sebagai alat transportasi ke luar angkasa, namun keberadaan roket sangatlah random di dalam game ini. 

Mengkolonisasi pulau atau planet juga menjadi bagian penting di dalam game yang satu ini, karena terdapat sumber daya yang ekslusif yang hanya ada di suatu pulau atau planet di luar angkasa yang akan sangat kalian butuhkan untuk memajukan peradaban dan progress game.

Image by : store.steampowered.com

Dan satu lagi yang unik dari game ini adalah akan ada satu ancaman terbesar yang datang dari antariksa,seekor makhluk mirip paus yang kerjanya hanya menelan planet demi planet. Dan tentu saja ini adalah salah satu tantangan yang ada di dalam game Before We Leave ini. 

Secara keseluruhan game Before We Leave ini menampilkan visual grafis yang cukup realistis, dengan diiringi musik background game ala ala Medieval, game yang satu ini mampu meberikan kesan ramai dan hidup pada pemukiman yang kalian mainkan. 

Jadi itulah info seputar game Before We Leave yang bisa dimainkan pada platform PC, PS4, PS5, Nintendo Switch, Xbox One, Xbox series X/S, Xbox Cloud Gaming, MacOS, dan Mac OS X

Stay tuned terus di levelsatu.com untuk dapetin info seputar game menarik lainnya. 

Dan jangan lewatkan update-an kita selanjutnya ya. 

Salam sehat selalu 😀

Posted in, , , , , , , , , , , , ,

No commentsadd one

Speak Your Mind

Your email address will not be published. Required fiels are marked "*".
Copyright © 2024 - All rights reserved. Built on WeCodeArt Framework.