FIFA 23 merupakan game bergenre olahraga sepak bola yang dikembangkan oleh Electronic Arts dan merupakan bagian dari seri FIFA. Game ini adalah seri ke-30 di seri permainan tersebut. FIFA 23 tersedia di seluruh dunia untuk konsol PlayStation 5, Xbox Series X/S, PC, PS4, dan Xbox One.
Berbicara mengenai FIFA 23 kali ini EA SPORTS telah merilis daftar nominasi resmi untuk Team of the Year (TOTY) di FIFA 23. Daftar tersebut mencakup para pemain sepak bola terbaik dari seluruh dunia di mana para penggemar bisa menentukan siapa saja yang pantas untuk menyandang predikat bergengsi sebagai TOTY XI.
Lantas siapa saja sih yang masuk ke dalam nominasi Team of the Year FIFA 23? Yuk simak pembahasannya.
BEBERAPA KANDIDAT FIFA 23 TEAM OF THE YEAR
Daftar kandidat TOTY mencakup berbagai pemain sepak bola di seluruh dunia, termasuk nama-nama terkenal seperti pemenang Ballon D’or Luka Modrić, Karim Benzema, dan Lionel Messi. Serta menampilkan bintang-bintang muda antara lain Jude Bellingham, Bukayo Saka, dan Aurelien Tchouameni. Pemain yang juga muncul sebagai bintang untuk negaranya di World Cup 2022 juga ikut masuk ke dalam daftar, termasuk Yassine Bounou, kiper menonjol dan berbakat dari Maroko dan juga gelandang tengah, Sofyan Amrabat.
VOTING SUDAH DIMULAI SEJAK 10 JANUARI – 17 JANUARI 2023
Kabarnya proses voting atau pemungutan suara roster TOTY sudah dimulai sejak Selasa, 10 Januari kemarin hingga Selasa, 17 Januari 2023. Sehingga, para penggemar bisa meluangkan waktu terlebih dahulu untuk mengevaluasi pemain mana yang layak dipilih ke dalam roster. Pengumuman hasil TOTY akan diumumkan pada tanggal 19 Januari 2023. Selain itu kalian sendiri juga bisa menentukan pilihan Team of The Year melalui link berikut https://www.ea.com/toty
Selanjutnya untuk informasi tambahan, bagi kalian para pemain FIFA Mobile, hasil dari Team of the Year juga akan hadir di FIFA Mobile mulai 2 Februari 2023. Untuk mempelajari lebih lanjut tentang berita terbaru untuk FIFA Mobile, atau untuk mengunduh di iOS dan Android, silakan kunjungi: https://www.ea.com/games/fifa/fifa-mobile dan juga @EASPORTSFIFAMOBILE di Twitter, Instagram, dan YouTube.
Jadi itulah info seputar Voting FIFA 23 Team of the Year yang dimulai sejak 10 Januari hingga 17 Januari 2023.
Stay tuned terus di levelsatu.com untuk dapetin info seputar game menarik lainnya.
Jangan lewatkan update-an kita selanjutnya ya.
Salam sehat selalu 😀
Speak Your Mind