SEGA AKAN BELI ROVIO SENILAI 1 MILIYAR US DOLLAR!

Posted in,
Image by : Failure Before Success

Rovio Entertainment Ovj yang sebelumnya juga sempat berganti nama menjadi Relude Oy dan Rovio Mobile Oy adalah perusahaan pengembang permainan video yang bermarkas di Espoo. Perusahaan ini didirikan pada tahun 2003 sebagai pengembang permainan ponsel yang bernama Relude. Dan pada tahun 2005, Rovio Entertainment Ovj berganti nama menjadi Rovio. Yang sudah kita kenal sebagai Developer yang sukses dengan game buatannya Angry Birds.

SEGA BELI ROVIO SEHARGA 1 MILIYAR US DOLLAR

Membahas mengenai Rovio, baru – baru ini Sega dikabarkan sedang melakukan pembelian terhadap Rovio. Studio asal Finlandia ini direncanakan akan dibeli oleh Sega seharga 1 Milyar Dollar.

Dilansir melalui The Wall Street Journal, transaksi ini akan selesai minggu depan. Dengan dibelinya Rovio maka Sega semakin memperkuat lini game mobile yang mereka miliki dan semakin siap menembus pasar Mobile.

SEGA & ROVIO PERNAH BERKOLABORASI

Image by : Push Square

Sega sendiri memang pernah bekolaborasi dengan Rovio pada tahun 2015. Untuk membawa Sonic the Hedgehog dan kawan – kawan kedalam game Angry Birds Epic, game turn-based RPG dari studio ini.

Baik pihak Sega maupun Rovio masih belum memberikan pengumuman resmi saat ini. Rovio juga sebelumnya dikabarkan akan dibeli perusahaan mobile asal Israel yaitu Playtika. Seharga 800 Juta US Dollar namun negosiasi berakhir bulan kemarin tanpa adanya deal.

Sega sendiri saat ini telah mengakuisisi berbagai perusahaan selama beberapa tahun terakhir. Beberapa diantaranya adalah Relic Entertainment (Company of Heroes), Two Point Studio (Two Point Campus), dan juga Atlus (Shin Megami Tensei, Persona).

ROVIO HANYA SUKSES DI GAME ANGRY BIRDS SAJA?

Image by : Mobilegamer.biz

Mungkin dari beberapa orang berspekulasi bahwa Rovio hanya sukses berkat Angry Birds saja. Hal ini dikarenakan kesuksesan game tersebut tidak menyebar pada game Rovio lainnya seperti game RPG Darkfire Heroes, dan juga game santai seperti Small Town Murders dan Sugar Blast.

Saat ini, Lineup game mobile Sega berisikan game – game Sonic the Hedgehog serta retro game dari konsol Sega Genesis. Persona X sendiri tidak terhitung sebagai game mobile dari Sega karena dikembangkan oleh Black Wings Game Studio dan dirilis oleh Perfect World.

Jika transaksi antara Sega dan Rovio berhasil, maka ini merupakan salah satu pembelian studio mobile game yang cukup besar dari publisher ternama. Seperti diketahui, pada 2021 kemarin, Electronic Arts membeli Playdemic seharga 1,4 Milyar US Dollar dan juga Glu Mobile sebesar 2,1 Milyar US Dollar. Pada tahun 2022 sendiri, Take-Two Interactive juga membeli Zynga sebesar 12,7 Milyar US Dollar.

Stay tuned terus di levelsatu.com untuk dapetin info seputar game menarik lainnya. 

Jangan lewatkan update-an kita selanjutnya ya. 

Salam sehat selalu 😀

Posted in, , ,

No commentsadd one

Speak Your Mind

Your email address will not be published. Required fiels are marked "*".
Copyright © 2024 - All rights reserved. Built on WeCodeArt Framework.