JADI KUCING DALAM GAME LITTLE KITTY, BIG CITY!

Posted in
Video by : Nintendo of America

Hewan favorit kita, kucing, telah merajai dunia game dengan judul-judul seru seperti Stray, Cat Quest, dan Umbraclaw. Tapi sekarang, ada game baru ber-tema kucing juga yang bakalan bikin kita terpesona yaitu Little Kitty, Big City. Dikembangkan oleh Double Dagger Studio, game ini sudah bisa dimainkan di konsol Switch, PC, dan Xbox.

MEKANISME GAMEPLAY

Image by : Steam

Di game ini, kamu akan jadi kucing kecil yang penasaran. Ceritanya dimulai saat kamu, si kucing, jatuh dari apartemen tinggi dan tersesat di kota yang asing. Kamu harus menjelajahi kota sambil bertemu hewan-hewan liar dan menyelesaikan berbagai misi seru.

Image by : Steam

Di dunia terbuka Little Kitty, Big City, kamu bisa melakukan banyak hal seru, mulai dari menggulingkan pejalan kaki sampai menangkap burung liar. Dan jangan lupa untuk mengumpulkan Shinies, mata uang permainan yang bisa ditukar dengan topi kucing yang lucu!

Yang membuat game ini istimewa adalah kamu benar – benar bisa merasakan pengalaman menjadi kucing sungguhan. Di sini kamu bisa melakukan “big stretch” dan melompat ke dalam kotak dengan slogan “if it fits I sits”. Dialognya juga penuh dengan suara dengkuran dan meong yang pastinya bakalan bikin kita senyum.

FITUR UTAMA

Source by : Steam
  • Jelajahi kota sesuai keinginanmu di taman bermain dunia terbuka yang penuh kejutan!
  • Bertemanlah dengan hewan-hewan cerewet yang penuh warna.
  • Selesaikan misi, bantu teman hewanmu, atau buat keributan total. Terserah kamu.
  • Sesuaikan Kitty dengan sejumlah topi yang sangat menggemaskan!
  • Tidur siang di bawah sinar matahari.
  • Temukan jalan pulang.

Little Kitty, Big City adalah game yang membuat hati hangat bagi semua para pecinta binatang. Dengan misi menyenangkan, karakter kucing yang menggemaskan, dan suasana kota yang unik, game ini cocok dimainkan oleh semua orang, dari anak-anak hingga dewasa. Jadi, siap untuk menjelajahi kota besar dengan Little Kitty? Yuk, mainkan sekarang juga! 

Bagi kalian yang ingin segera memainkan gamenya, Little Kitty, Big City kini sudah tersedia di platform Nintendo Switch, Xbox One, Xbox Series X/S dan juga PC melalui Steam

Stay tuned terus di levelsatu.com untuk dapetin info seputar game menarik lainnya. 

Jangan lewatkan update-an kita selanjutnya ya. 

Salam sehat selalu 😀

Posted in, , ,

No commentsadd one

Speak Your Mind

Your email address will not be published. Required fiels are marked "*".
Copyright © 2025 - All rights reserved. Built on WeCodeArt Framework.